7.31.2011

Anonymous Bocorkan Info Soal NATO


Kelompok hacker Anonymous kembali beraksi. Kali ini, seperti dikutip detikINET dari Reuters, Minggu (31/7/2011), mereka membobol sebuah perusahaan yang disewa oleh Pemerintah AS.

Perusahaan yang jadi sasaran Anonymous adalah Mantech International Corp. Salah satu klien perusahaan ini adalah pemerintah Amerika Serikat, tepatnya Departemen Pertahanan AS.

Seusai membobol jaringan Mantech, Anonymous pun membeberkan beberapa informasi mengenai North Atlantic Treaty Organization (NATO). Informasi itu berupa surat-menyurat antara NATO dengan Mantech.

Tidak jelas seberapa rahasia informasi yang dibocorkan Anonymous. Lebih tidak jelas lagi, informasi apa saja yang berhasil diraup kelompok itu namun tidak diumbar ke publik.

Kelompok seperti Anonymous dan LulzSec dikenal mengusung suatu gerakan bernama AntiSec. Mantech menjadi satu lagi dalam daftar korban gerakan ini. Korban lainnya termasuk lembaga intelijen CIA, senat AS, Sony (yang kena berkali-kali) dan kelompok bisnis Rupert Murdoch.





Jangan lupa dukung blog Raziq di Kontes TOP 1 Oli Sintetik Mobil-Motor Indonesia. Makasih yaa ^_^






WirausahaKontak Jodoh
Mobil BekasPasang Iklan Rumah


lintasberita

0 komentar:

Posting Komentar