7.21.2011

Ada Jingle Sari Roti di Telewicara Nazaruddin





Mantan Bendahara Umum Partai Demokrat Muhammad Nazaruddin kembali mengeluarkan pernyataan-pernyataan yang menyerang  Demokrat. Serangan yang difokuskan kepada sang Ketua Umum Anas Urbaningrum itu terekam dalam wawancara live di Metro TV pada Selasa, 19 Juli 2011 sekitar pukul 17.30 WIB.

Dalam wawancara langsung di stasiun televisi swasta itu terdengar ada suara janggal. Pada rekaman bagian dua wawancara yang dipandu presenter Indra Maulana itu, terdengar jingle iklan Sari Roti.

Nada itu terdengar dua kali, yakni di menit ke 00.53 dan di menit 01.23. Suara jingle Sari Roti yang terdengar pertama di saat Nazaruddin sedang menyampaikan pihak-pihak yang merekayasa kasusnya.

Jingle Sari Roti pertama tidak jelas terdengar. Tetapi, yang kedua kembali terdengar di sekitar menit 01.23. Di bagian ini terdengar jelas bagian intro jingle. Ini saat Nazaruddin sedang membeberkan dana yang digelontorkan untuk memenangkan Anas Urbaningrum di Kongres Partai Demokrat lalu di Bandung. Anas sendiri sudah membantah keras semua tuduhan Nazaruddin.

VIVAnews.com telah menyunting bagian video di mana terdengar jingle itu di menit ke 00.31 dan di 01.02. Tonton videonya di samping artikel ini.

Pemimpin Redaksi Metro TV Elman Saragih mengaku tidak tahu soal jingle Sari Roti itu. "Kami tidak tahu soal sound Sari Roti itu. Kami tidak dengar waktu wawancara," kata Elman saat dihubungi VIVAnews.com, Kamis, 21 Juli 2011.

Elman menegaskan, selama ini yang proaktif melakukan wawancara langsung adalah Nazaruddin sendiri. Dialah yang aktif menghubungi Metro TV setiap kali siaran langsung wawancara lewat telepon.

Ada beberapa kemungkinan dari mana suara itu berasal. Pertama, bisa bersumber dari ringtone telepon selular. Kedua, memang berasal langsung dari gerobak keliling pedagang Sari Roti.
Kemungkinan itu memunculkan sederet pertanyaan. Jika merupakan ringtone, apakah telepon selular yang menjadi sumber ada di sekitar Nazaruddin ataukah di dalam studio Metro TV--yang biasanya disterilkan dari suara apapun saat siaran langsung? Ataukah itu datang dari pedagang Sari Roti yang berkeliling di dekat lokasi Nazaruddin berada? Atau, apakah Nazaruddin kini sudah berada di Indonesia?

"Jadi, kami tidak tahu di mana posisi yang bersangkutan. Kami dihubungi, ya dapat durian runtuh saja. Mungkin di sana juga ada sound seperti itu. Yang jelas, kami tak tahu menahu keberadaan yang bersangkutan," Elman menegaskan.



Sumber: http://nasional.vivanews.com/news/read/234756-ada-jingle-sari-roti-di-telewicara-nazaruddin


Jangan lupa dukung blog Raziq di Kontes TOP 1 Oli Sintetik Mobil-Motor Indonesia. Makasih yaa ^_^






WirausahaKontak Jodoh
Mobil BekasPasang Iklan Rumah


lintasberita

0 komentar:

Posting Komentar